Lagu Sephia cukup Booming pada akhir tahun 90an. Saat video klipnya diluncurkan. Kisah sedih seakan menyelimuti lagu 'Sephia' yang diperankan oleh Rachel Maryam dalam video klipnya. Lagu 'Sephia' ini diciptakan oleh gitaris Sheila On 7 yang bernama Eross. Eross memang cukup mendominasi pembuatan kebanyakan lagu Sheila On 7.
Adapun lagu ini,konon diciptakannya karena terinspirasi dari pengalaman pribadinya yg terbilang cukup misterius. Berikut kisah yang berhasil tim Yangmudacom kumpulkan.
Pada suatu malam saat eross sedang memainkan gitar kesayangannya untuk menciptakan bait2 lagu dan iramanya yang akan disiapkan untuk album kedua Sheila On 7. Tiba2 telepon rumahnya berdering. Setelah diangkat ternyata suara seorang wanita yg mengaku bernama sephia.
Eross bingun namun tak terlalu kaget. Wajar saja karena saat itu penggemar Grup Band Sheila On 7 cukup banyak. Saat itu si Sephia mengatakan bahwa ia adalah seorang penggemar dan kebetulan ia menelpon dari telpon umu dekat rumah Eross. Kisah-kisah sedih yang disampaikan oleh Sephia membuat Eross menyempatkan waktu mendengarkan Sephia. Sampai rasa penasaran menguasai eross. Akhirnya Eross memutuskan untuk mengundang Sephia mampir ke rumahnya. Lalu Eross menghampiri telpon umum tersebut.
Esoknya, eross pun masih memikirkan tentang Sephia dan langsung mencari info tentang gadis bernama si sephia. Beberapa lama kemudian, eross berhasil menemukan alamat rumah sephia dan eross pun segera mendatanginya. Setelah sampai dirumah sephia, eross bercerita kepada kedua orang tua Sephia. Orang tua Sephia pun kaget dan malah bercerita balik. Mreka bercerita bahwa anaknya sudah meninggal beberapa lama sebelum Eross ditelpon oleh Sephia.
Orang tua Sephia juga menyampaikan bahwa Sephia itu ternyata adalah fans berat sheila on 7 yg tewas kecelakaan saat akan menonton knser sheila on 7 beberapa bulan yang lalu. Kedua orang tuanya pun bercerita tentang kisah 'Cinta Sephia' sepanjang hidupnya sebelum tewas. Hal ini sesuai dengan apa yang didengar oleh Eross.
Karena peristiwa itu pun eross lantas menciptakan lagu yg berjudul "Sephia". Adapun lagu ini untuk menghormati kisah 'Cinta Sephia' yang terungkap dalam lagu ini. Belum sampai situ eross pun menuliskan "I LOVE SEPHIA" dibelakang gitar kesayangannya.
dibawah ini adalah lagu berjudul sephia yang dibawakan oleh Sheila On 7
Sumber : http://m.inilah.com/news/detail/2109844/indeks.html
No comments:
Post a Comment